Selasa, 18 Oktober 2011

Membuat Bros Manik Clay Cantik

Alat dan Bahan
Tali elastis/ senar, sarangan, peniti, lem bakar, manik pasir, manik kayu/ makram, manik parel 4 ml, akrilik daun, clay bunga, clay daun.

Cara membuat
Siapkan sarangan berukuran sedang, masukkan senar pada lubang tengah sarangan dari bawah. Kemudian masukkan senar pada lubang clay bunga, masukkan kembali senar ke dalam lubang sarangan. Ulangi langkah ini sampai terpasang 3 clay bunga. Agar bunga terpasang rapi anda bisa membuat tali mati/ simpul mati senar pada bawah sarangan.

Seperti langkah di atas, pasangkan clay daun atau akrilik daun pada salah satu tepi sarangan. Ikat senar dengan kuat di bawah sarangan.

Kemudian seperti langkah yang sebelumnya, tambahkan semua manik-manik yang ada sesuai dengan keinginan anda di sekeliling 3 clay bunga tadi. Anda bisa menata manik-manik tersebut tidak beraturan agar lebih menarik.

Langkah terakhir anda bisa menambahkan aksen dengan menggunakan untaian manik pasir mengelilingi daun clay.

Pasangkan peniti pada bawah sarangan dengan menggunakan lem bakar.

Tips dan tips:
Anda bisa memasang clay daun pada sarangan lebih dulu seperti yang tampak pada gambar, ini untuk ukuran daun agak besar. Tapi jika anda ingin mengganti clay daun dengan akrilik daun yang berukuran lebih kecil, anda bisa memasangnya pada langkah kedua setelah clay bunga yang ada di tengah.

Cara untuk membuat clay bunga ini ada di [Daily Work] Membuat Clay Mawar, di sini

Selamat mencoba
Salam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar